Monday, 5 June 2017

Khasiat Akupuntur Untuk Cepat Hamil




Terapi akupuntur memang menjadi terapi pengobatan yang telah lama digunakan. Pengobatan akupuntur sendiri berasal dari Tiongkok Cina yang berkhasiat untuk mengatasi rasa sakit juga memulihkan kesehatan. Metode memasukan jarum pada titik akupuntur ini sudah tidak asing lagi di Indonesia. Namun tahukah anda jika akupuntur tidak hanya memiliki manfaat untuk memulihkan kebugaran saja, namun juga memiliki manfaat penting bagi kesuburan.

Teknik akupuntur ini memang telah menjadi terapi pendukung untuk anda pasangan pasutri yang ingin cepat memiliki momongan. Terapi akupuntur ini nyatanya sangat diminati pasutri yang tengah melakukan program hamil. Tentunya tidak semua pasangan dikarunia memiliki momongan yang cepat, ada banyak pasangan yang memerlukan waktu yang cukup lama untuk memiliki momongan. Banyak faktor yang menyebabkan seseorang sulit mendapatkan momongan bisa dari gaya hidupnya yang buruk juga timgkat kesuburan yang rendah.

Tingkat kesuburan memang menjadi salah satu aspek yang sangat berpengaruh pada terjadinya kehamilan. Dimana jika tingkat kesuburan dalam kondisi baik maka akan membuka peluang lebih besar terjadinya kehamilan. Tingkat kesuburan yang baik tentunya harus dimiliki kedua pasangan, dimana banyak yang salah menapsirkan jika tingkat kesuburan yang baik harus dimiliki oleh kaum wanita saja.

Terapi akupuntur menjadi salah satu teknik untuk mempermudah pasutri yang ingin cepat memiliki momongan. Menurut Wolfgang Paulus, spesialis kandungan dan kebidanan dari Universitas Ulm Jerman menyebutkan jika 42% wanita yang mengalami masalah dengan sistem reproduksi berhasil hamil setelah melakukan terapi akupuntur.

Diketahui terapi akupuntur ini memiliki peranan untuk membantu melancarkan aliran darah ke organ reproduksi, mengatur sistem tubuh, menstabilkan hormon. Hasilnya maka akan meningkatkan fungsi indung telur wanita juga meningkatkan kualitas dan produksi sperma pada pria.  Terapi akupuntur ini dilakukan setelah dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu sehingga nantinya akan sangat memudahkan untuk mengatur titik akupuntur. Dan perlu diingat jika terapi akupuntur ini menjadi terapi yang memerlukan waktu atau periode tertentu tergantung dari permasalah anda dan pasangan.

Diketahui terapi akupuntur ini dapat melancarakan sirkulasi darah ke uterus dan ovarium yang dapat membantu menebalkan lapisan rahim dan sangat berpengaruh pada terjadinya pembuahan. Bukan tanpa alasan aliran darah yang lebih lancar ini akan membuat asupan oksigen dan berbagai kandungan nutrisi yang menuju ovarium dan uterus akan lebih optimal. Sistem hormon yang lebih seimbang juga akan memberikan efek yang sangat baik untuk meningkatkan kesuburan juga fungsi organ reproduksi.

Kapan sebaiknya terapi akupuntur ini dilakukan? Sebaiknya untuk anda yang ingin melakukan terapi akupuntur maka terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter. Dan setelah berkonsultasi ditemukan hasil dengan diagnosis adanya masalah pada gangguan fungsi reproduksi maka terapi akupuntur ketidaksuburan dapat dilakukan.

Tidak hanya kaum wanita saja yang dapat melakukan terapi akupuntur, namun pria juga disarankan untuk melakukannya. Karena diketahui 40% ketidaksuburan disebabkan adanya gangguan reproduksi pada kaum pria. Beberapa gangguan reproduksi pada pria seperti kualitas dan jumlah sperma yang rendah, hormon yang tidak seimbang, varikokel, juga adanya penyumbatan di saluran epidemis. Dengan rajin melakukan terapi kaupuntur maka jumlah dan kualitas sperma akan meningkat yang akan membukan peluang terjadinya kehamilan lebih besar.

Untuk anda yang ingin melakukan terapi akupuntur untuk meningkatkan kesuburan sebaiknya memilih dokter spesialis akupuntur yang telah berpengalaman untuk memperkecil resiko yang ditimbulkan.



SEMOGA BERMANFAAT

No comments:

Post a Comment